
Pihak berwenang Tiongkok sedang memeriksa peran PricewaterhouseCoopers, PwC, dalam praktik akuntansi raksasa propertinya, China Evergrande Group, setelah pengembang tersebut dituduh melakukan penipuan senilai 78 miliar dollar amerika. Bloomberg mewartakan, pemeriksaan terhadap PwC belum menghasilkan keputusan terkait sanksi yang mungkin diberikan kepada PwC. Mengingat pejabat berwenang Tiongkok masih berbicara dengan beberapa mantan akuntan PwC yang menangani audit Evergrande. Sebelumnya, Komisi Regulasi Sekuritas Tiongkok pada awal minggu ini mendenda Evergrande dan Chairman-nya Hui Ka Yan masing-masing sebesar 4,2 miliar yuan dan 47 juta yuan, lantaran terkait dengan aktifitas penipuan akuntansi dan penerbitan obligasi. ( bn )