ASMINDO

Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia atau ASMINDO akan menggelar International Furniture Craft Fair Indonesia atau IFFINA, Indonesia Mebel and Design Expo pada 14 sampai 17 September di ICE BSD Tangerang. Pameran ini akan menjadi showcase bagi furniture, craft, project design, homeware and home fabric, serta decorative dan gift. Jumlah pengunjung yang ditargetkan akan hadir ke pameran ini sekitar 10 ribu orang dengan jumlah peserta pameran mencapai 400 perusahaan. IFFINA 2023 diharap menjadi trendsetter di wilayah Asia Tenggara sebagai pameran furniture dan kerajinan di circle kedua, sesuai dengan tagline yang diusung tahun ini, yaitu “The New Sourcing Circle in Asia”. ( tbu )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *