Kementerian Luar Negeri Tiongkok

Kementerian Luar Negeri Tiongkok menyatakan, Presiden Xi Jinping akan menghadiri KTT G20 di Bali. Disela-sela acara KTT G20, Presiden Xi Jinping diagendakan bertemu dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden, Presiden Perancis Emmanuel Macron, Presiden Senegal Macky Sall dan Presiden Argentina Alberto Fernandez. Sebelumnya, pemerintah Washington telah mengkonfirmasi Presiden Joe Biden dan Presiden Xi Jinping akan bertemu pada tanggal 14 November di Bali, dan pertemuan itu akan menjadi pembicaraan langsung pertama bagi kedua pimpinan negara, sejak Joe Biden terpilih menjadi presiden. ( ben )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *