Bukan cuma di BEI, GoTo juga merencanakan penawaran saham di luar negeri. Dalam jangka waktu 2 tahun setelah melakukan IPO di BEI, GoTo berencana melakukan penerbitan saham baru tanpa hak memesan efek terlebih dahulu sebanyak-banyaknya 10 persen saham untuk ditawarkan dan di catatkan di yurisdiksi lain. Penerbitan saham baru internasional itu telah mendapat restu pemegang saham 15 Desember 2021. Rencananya, penawaran internasional saham GoTo ini akan dilakukan akhir 2023 di New York Stock Exchange, Nasdaq, Hong Kong Stock Exchange, Bursa Saham Singapura, atau Bursa Saham London. ( tbu )
Posted in Business News