Politisi oposisi konservatif Yoon Suk Yeol terpilih sebagai presiden baru Korea Selatan, mengalahkan saingan utamanya dalam salah satu pemilihan presiden yang paling ketat di negara itu. Dengan lebih dari 98 persen suara dihitung, Yoon memiliki 48,6 persen suara melawan saingannya Lee Jae-myung 47,8 persen. Yoon mengklaim akan menghormati konstitusi dan parlemen dan bekerja dengan partai-partai oposisi. Yoon akan menempatkan prioritas utama pada persatuan nasional, dan memperlakukan semua orang sama terlepas perbedaan regional, politik dan sosial ekonomi. Yoon akan menjabat pada Mei dan menjalani masa jabatan 5 tahun. (kontan-tbu)
Posted in Business News