Menteri Keuangan Sri Mulyani

Menteri Keuangan Sri Mulyani membeberkan alasan Thomas Djiwandono menjadi Wakil Menteri Keuangan dua di tiga bulan terakhir Kabinet Presiden Jokowi padahal sudah ada posisi Wamenkeu yang diisi Suahasil Nazara. Menurutnya masuknya Thomas Djiwandono akan fokus terlibat dalam penyusunan RAPBN 2025. Seperti diketahui, saat ini Kemenkeu sedang menyusun RAPBN 2025. Masuknya Thomas Djiwandono agar RAPBN 2025 sinkron dengan kebijakan prioritas pemerintah terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Thomas Djiwandono merupakan keponakan Prabowo sekaligus anggota Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran Bidang Ekonomi. Kehadirannya disebut semakin mempermudah Kemenkeu dalam berkomunikasi dan berkoordinasi dengan tim transisi pemerintahan. ( tbu )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *