Akulaku Silvrr Indonesia

Akulaku Silvrr Indonesia

Akulaku Silvrr Indonesia masih melanjutkan aksi borong saham Bank Neo Commerce dengan kode saham BBYB. Pada transaksi kali ini, Akulaku menyapu 4 koma 06 juta saham. Mengacu pada laporan di Bursa Efek Indonesia, aksi itu berlangsung melalui dua kali transaksi. Pertama, Akulaku memborong 1 koma 71 juta saham pada 6 April. Kemudian kembali membungkus 2 koma 35 juta saham BBYB 10 April. Dengan demikian persentase koleksi saham Akulaku terhadap BBYB terkerek menjadi 26 koma 37 persen. Tidak dicantumkan berapa harga pelaksanaan dari aksi beli saham tersebut. Namun bila mengacu penutupan perdagangan di tanggal 6 dan 10 April, saham BBYB ada di harga 575 rupiah sehingga asumsinya total nilai transaksi Akulaku mencapai 2 koma 33 miliar rupiah. (bisnis-tbu)

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *