Indeks Dolar Amerika serikat menguat terhadap mata uang utama lain pada akhir perdagangan pekan ini, saat euro dan sterling turun tajam di tengah kegugupan yang berkepanjangan atas penularan kondisi bank-bank Amerika ke Eropa. Saham perbankan anjlok di Eropa dengan Deutsche Bank dan UBS Group dihantam oleh kekhawatiran bahwa masalah terburuk yang melanda sektor ini sejak krisis keuangan 2008 belum teratasi. Indeks dolar yang mengukur greenback terhadap enam mata uang saingannya naik 0,536 persen menjadi 103,140, dengan euro turun 0,71 persen menjadi 1,0753 dolar. Penghindaran risiko juga mengirim sterling 0,53 persen lebih rendah menjadi 1,222 dolar, meskipun data menunjukkan ekonomi Inggris akan tumbuh pada kuartal pertama dan kepercayaan meningkat. ( tbu )
Posted in Business News