
CEO Tesla Elon Musk bukan lagi orang terkaya dunia setelah saham Tesla terus merosot dalam beberapa waktu terakhir. Berdasarkan data Forbes Real Time per kemarin, Harta Elon Musk tercatat sebesar 174,6 miliar dolar amerika dibawah bos Louis Vuitton, Bernard Arnault yang bertengger di level 184,3 miliar dolar amerika. Sementara itu, posisi orang terkaya ketiga diraih orang terkaya asal India yakni Gautam Adani dengan kekayaan bersih 133,2 miliar dolar amerika. Kemudian di posisi keempat dan kelima ada pendiri Amazon, Jeff Bezos dan Bill Gates. ( tbu )