Bursa Efek Indonesia

Bursa Efek Indonesia menjelaskan penyebab saham GOTO marak ditransaksikan di pasar negosiasi. Pada perdagangan kemarin saham GOTO tutup di level 132 rupiah per saham atau turun 6 koma 38 persen. Saham teknologi itu menutup pekan ini dengan auto reject bawah ARB selama lima hari berturut-turut. Berdasarkan data D’Origin, telah terjadi crossing saham GOTO pada harga 101 rupiah per saham dengan total nilai 3 koma 25 triliun rupiah. Hal ini membuat nilai transaksi perdagangan total indeks komposit sebesar 16 triliun termasuk 6 triliun di pasar negosiasi. Analis Sucor Sekuritas Paulus Jimmy mengatakan selling pressure yang terjadi sejak Kamis dipicu berakhirnya periode lock up pemegang saham lama GOTO. ( tbu )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *