
Sejumlah startup di Indonesia melakukan PHK termasuk yang terbaru Goto dan Ruangguru yang melakukan PHK ratusan karyawannya. Direktur Eksekutif Indonesia ICT Institute Heru Sutadi memprediksi, badai PHK startup belum akan berakhir dan diprediksi berlangsung hingga 2 tahun kedepan. Startup akan melakukan efisiensi. Heru mengatakan, investasi dari luar sedang sulit didapatkan. Apalagi investor yang sudah masuk mulai menginginkan uang mereka kembali. Heru berpendapat, apa yang terjadi saat ini baru permulaan dan belum sampai ke puncaknya. Pasalnya banyak prediksi mengatakan tahun depan menjadi tahun ekonomi yang gelap. ( tbu )