Bank Central Asia

Emiten Bank Central Asia atau BCA hari ini melaporkan perolehan laba bersihnya di sepanjang tahun lalu yang mencapai 31,4 triliun rupiah. Pencapaian itu tumbuh 15,8 persen di banding realisasi laba bersih perseroan pada tahun  sebelumnya.  Sementara total nilai aset BCA naik 14,2 persen menjadi lebih dari seribu 228 triliun rupiah. Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengapresiasi upaya pemerintah dan juga otoritas keuangan dalam mengendalikan pandemi serta memberikan paket stimulus sebagai upaya menuju pemulihan ekonomi nasional. untuk itu BCA turut mendukung momentum pemulihan dengan menyalurkan kredit ke berbagai sektor guna mendorong pergerakan ekonomi nasional.  ( ben )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *