
Emiten Bank Tabungan Negara, BTN, menyiapkan dana capital expenditure sekitar 900 miliar untuk keperluan peningkatan teknologi informasi, atau IT perseroan pada tahun 2024 lalu. Jumlah dana capex tersebut meningkat sekitar 40 persen, dibanding belanja modalnya pada tahun ini. Manajemen BTN menyebutkan, dari total belanja modalnya tahun ini, perseroan telah menyerap hingga 90 persen, yang sebagian besar di alokasikan untuk solusi-solusi digital seperti peningkatan infrastruktur digital dan keamanan siber. Sementara dana capex tahun depan, masih di alokasikan untuk resiliensi atau reliability sistem-sistem utama seperti infrastruktur, modernisasi aplikasi, dan penguatan keamanan siber. (kontan/ben)