
Setelah lama tak terdengar akibat tergerus kompetisi, Yahoo akhirnya bakal comeback ke lantai bursa setelah 6 tahun delisting. CEO Yahoo Jim Lanzone mengatakan perusahaan siap IPO lantaran kinerja bisnis diklaim menjanjikan. Menurutnya, neraca keuangan Yahoo sehat dan Yahoo mendulang profit. Yahoo sempat tergopoh-gopoh dalam beberapa tahun belakangan. Namun, ia mengklaim Yahoo masih jadi sumber informasi yang dicari warganet untuk topik ekonomi, olahraga, dan berita. Setidaknya, Yahoo selalu berada di peringkat Top 3 untuk pencarian informasi tentang topik-topik itu. Namun, tak dijelaskan lebih rinci kapan Yahoo akan IPO. ( tbu )