Komisi VI  DPR RI

Komisi VI  DPR RI telah memberi restu penyertaan modal negara pada 4 BUMN, salah satunya pada holding BUMN pariwisata dan pendukung Aviasi Pariwisata Indonesia atau InJourney. Suntikan modal yang akan dikucurkan sebesar 1,19 triliun rupiah. Menurut Menteri BUMN Erick Thohir, konsolidasi di InJourney sebenarnya sudah terjadi. Dia mengatakan, dari segi pendanaan pun InJourney telah lebih baik. Namun, bisnis holding BUMN ini mengalami pukulan akibat pandemi terutama pada bisnis bandara. Sejalan dengan itu, pengembangan industri lainnya juga diperlukan. Dia mengatakan, untuk pengembangan Mandalika sendiri perlu terobosan. Saat ditanya apakah beban utang atas pengembangan Mandalika berat atau tidak, Erick menilai hal tersebut relatif. ( tbu )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *