Pengadilan Amerika Serikat

Pengadilan Amerika Serikat Menolak Keberatan Boeing untuk menghindari pembayaran Santunan atas Rasa Sakit yang diderita korban kecelakaan pesawat, Lion Air dan Ethiopian Airlines. Hakim di Amerika Serikat memutuskan keluarga korban meninggal dalam kecelakaan Lion Air dan Ethiopian Airlines yang melibatkan pesawat Boeing 737 MAX dapat meminta kompensasi atas rasa sakit dan penderitaan para penumpang sebelum pesawat jatuh. Tercatat, pada tahun 2021, Boeing setuju untuk bertanggung jawab memberikan ganti rugi, dalam kasus gugatan yang diajukan oleh keluarga dari 157 korban meninggal dalam kecelakaan pesawat 737 MAX. namun,  pada bulan Februari, Boeing mencoba membantah setiap bukti dan menolak kompensasi atas rasa sakit serta penderitaan yang dialami oleh penumpang. ( bn )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *