
Emiten Bank Maspion, milik Maspion Group, hingga akhir kuartal ketiga tahun ini, mencatat pendapatan bunga melampaui 711 miliar rupiah, meningkat 7,7 persen secara year on year. Kondisi itu mendorong perseroan mampu meraih laba bersih, sebesar 88,8 miliar rupiah. selain itu, Total ekuitas Bank Maspion mencapai 1,4 triliun rupiah, meningkat dibanding nilainya pada akhir tahun lalu yang sekitar 1,3 triliun rupiah. sementara Jumlah aset perseroan mencapai 13,8 triliun, turun dari posisinya diakhir tahun lalu yang mencapai 14,2 triliun rupiah. ( ben )