Taiwan Semiconductor Manufacturing Company

Harga smartphone diprediksi bakal lebih mahal dalam beberapa tahun kedepan. Pasalnya, Taiwan Semiconductor Manufacturing Company TSMC disebut berencana menaikkan harga layanan untuk memproduksi chip di pabrik mereka sebesar 6 persen pada Januari 2023 mendatang. Proses produksi chip TSMC dimanfaatkan oleh beragam perusahaan chip dunia. Diantaranya adalah Qualcomm, Mediatek, hingga Apple. Beragam System-on-Chip itu juga dipakai oleh aneka smartphone yang dipasarkan secara global. Dengan naiknya biaya layanan untuk memproduksi chip di TSMC, maka pembuat chip seperti Qualcomm hingga Mediatek kemungkinan juga akan menaikkan harga chip mereka ke vendor smartphone. Pada akhirnya, vendor smartphone juga harus menaikkan harga jual demi menutup biaya produksi. ( tbu )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *