Departemen Perdagangan Amerika Serikat

Departemen Perdagangan Amerika Serikat menyebutkan, krisis pasokan Chip semi konduktor di negaranya sudah dalam kondisi mengkhawatirkan. Pasalnya, stok yang ada di tingkat produsen pengguna Chip rata-rata hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan selama 5 hari, atau jauh melorot di banding tahun 2019 yang mencapai 40 hari. Laporan tersebut di dasari oleh lebih dari 150 tanggapan, terkait kinerja produksi dan penggunaan semikonduktor oleh beberapa industri. Tercatat, kekurangan pasokan chip membuat banyak perusahaan harus menutup sementara produksi pabriknya, salah satunya produsen otomotif General Motors, yang menghentikan sementara pabriknya di Amerika Utara. ( ben )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *