Micron Technology

Micron Technology, salah satu penyedia chip DRAM, melihat karantina wilayah di Tiongkok akan berpengaruh terhadap pasokan chip buatan mereka. Chip DRAM biasanya digunakan pada pusat data. Pemerintah Tiongkok memberlakukan pembatasan bepergian di kota Xian mulai 23 Desember untuk mengatasi wabah virus corona di sana. Pembatasan kegiatan ini, menurut Micron, akan berakibat semakin sedikit pekerja mereka di pabrik. Selama ini, Perusahaan tersebut berupaya menekan penyebaran virus di lokasi kerja dengan menerapkan pembatasan jarak, tes kesehatan dan meminta pekerja mereka untuk divaksinasi.( tbu )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *