
Merayakan momentum kehadirannya lebih dari 4 dekade di Indonesia, Polytron meluncurkan EVO Electric, sebagai produk motor listrik keluaran terbaru. Sementara ini penjualan tahap pertama hanya mengkover area Jawa Tengah yaitu Kudus, Semarang dan sekitarnya. Polytron EVO power maksimalnya 3000 watt dengan kecepatan maksimum menembus 60 kilometer per jam serta penggunaan baterai seribu 740 Watthour. Khusus di masa launching Polytron EVO dipasarkan dengan harga spesial bagi pelanggan yang ingin memilikinya melalui pembelian eksklusif di blibli dot com dan blibli in-store. (kontan-tbu)