Australia

Australia akhirnya membuka kembali pintu untuk pekerja terampil dan pelajar asing hari ini. Mereka yang sudah divaksin bisa masuk ke Negeri Kanguru, setelah dilarang masuk hampir dua tahun. Meski tertunda dua minggu dari jadwal awal akibat Omicron, Perdana Menteri Australia Scott Morrison mengatakan Australia akan berdamai dengan Covid-19. Tetangga RI itu percaya diri mampu melawan corona dengan dukungan vaksinasi yang tinggi. Australia menutup perbatasannya pada Maret 2020. Kembalinya mahasiswa asing, berarti kembali masuknya 25 miliar dolar amerika per tahun ke ekonomi Australia. Ini diyakini membantu bisnis yang banyak memerlukan pekerjaan lepas. ( tbu )

Author: Andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *