
Chief operating officer global Hyundai Motor mengatakan, pihaknya ingin mengembangkan chipnya sendiri untuk mengurangi ketergantungan pada pembuat chip. Kekurangan semikonduktor global yang dipicu lonjakan pemesanan laptop dan produk elektronik lainnya selama pandemi telah menutup beberapa jalur produksi mobil secara global tahun ini. Beberapa pabrik Hyundai dihentikan sementara. Memproduksi chip membutuhkan banyak investasi dan waktu, tapi Hyundai mengaku sedang mengerjakannya. Hyundai Mobis akan memainkan peran kunci dalam pengembangan chip tersebut. ( tbu )